Minggu, 22 Juli 2012

Beats Membeli Kembali 25% Sahamnya Dari HTC




Pembelian (akuisisi) Beats oleh HTC merupakan salah satu langkah besar yang diambil perusahaan asal Taiwan tersebut pada tahun 2011 lalu. Akuisisi tersebut ditujukan untuk menaikkan performa dan kualitas mendengarkan musik pada setiap ponsel yang diproduksi HTC kedepannya.

Tidak lama kemudian, HTC memutuskan untuk menghentikan bundling Headphone Beats dalam paket penjualan ponselnya. Banyak pihak yang menilai langkah tersebut ditujukan untuk mengurangi beban harga dari ponsel HTC yang dijual dikarenakan Headphone Beats memang termasuk ke dalam kategori Headphone yang relatif mahal.

Perkembangan berita terbaru saat ini adalah Beats kembali membeli 25% saham yang sebelumnya dibeli HTC. Beats membeli 25% saham tersebut seharga 150 juta Dollar dan menjadikan total saham yang dimiliki adalah 75%, sedangkan 25% sisanya dimiliki oleh HTC.

Hal tersebut dimaksudkan untuk memberikan keleluasaan pada Beats dalam menjual produk-produknya. Sesuatu yang sedikit sulit dilakukan ketika HTC masih memiliki 50% saham dari Beats. Perlu kita ingat lagi sebelumnya, HTC telah memutuskan untuk tidak memasukkan Headphone Beats dalam setiap bundling paket penjualannya sehingga tentunya hal tersebut mempengaruhi terhadap produksi Headphone Beats tersebut.

Meskipun demikian, sesuai dengan kesepakatan sebelumnya kedua perusahaan tersebut masih berkomitmen untuk menjaga Beats/HTC tetap hidup secara eksklusif pada pasar ponsel. Meskipun tanpa bundling Headphone, Beats Audio dalam software pada ponsel masih merupakan salah satu equalizer dan pengembang suara yang sangat baik.


Pengumuman resmi HTC - Klik disini
via Phandroid


0 komentar:

Posting Komentar

Android Video