Kamis, 05 April 2012

Paten 'Face Unlock' Dimenangkan oleh HTC



HTC baru saja memenangkan sebuah paten mutakhir yaitu face unlock.

Face unlock?? Yaapp, fitur face unlock yang sudah dikenalkan pertama kali pada Android 4.0 oleh Google dan digunakan di Galaxy Nexus. Selain Google, akhir-akhir ini Samsung pun telah menggunakan fitur tersebut di Samsung Galaxy S dan Samsung Galaxy W setelah mendapat upgrade 'value pack'. Hal ini tentunya cukup mengejutkan dunia Android dan diperkirakan oleh beberapa kalangan akan menimbulkan hubungan yang tidak baik, terutama antara HTC, Samsung dan Google.


Judul paten face unlock tersebut adalah "Metode untuk membuka computing device (dapat berarti smartphone ataupun tablet) yang terkunci melalui informasi biometric". Informasi biometric ini selain berlaku pada wajah seseorang, bisa juga untuk foto ataupun juga sidik jari (fingerprint). Ini membuka kemungkinan baru bahwa kedepannya setiap device HTC akan menggunakan Face unlock dan atau Fingerprint unlock.

Satu perbedaan antara face unlock Google dan HTC adalah, ketika proses unlock gagal, pada Google akan diminta password untuk membuka device. Akan tetapi pada metode HTC, selain meminta password, user juga akan diminta untuk menyimpan foto untuk keperluan selanjutnya sehingga face unlock selanjutnya resiko gagal membuka akan berkurang.


Fitur Face Unlock pada Galaxy Nexus

Rancangan paten face unlock ini ternyata dimajukan oleh HTC pada November 2008, 3 tahun sebelum ICS Android 4.0 hadir. Jadi, mungkinkah Google mengambil insprisinya dari rancangan tersebut?
Meskipun kecil sekali kemungkinan HTC akan menuntut Google untuk paten ini akan tetapi bagaimana dengan saingan langsungnya seperti Samsung yang juga telah menggunakan fitu face unlock ini?

Bagaimana menurut anda?
Lalu bagaimanakah dengan kelanjutan berita ini? Tetap ikuti kami :-)

0 komentar:

Posting Komentar

Android Video